Muhtarom : Doa dan Niat Terkabul Dapat Nomor Urut 2

Jumat, 25 September 2020 | 22:46:07 WIB

Metroterkini.com - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Keadilan Bangsa (PKB) Kabupaten Siak, Muhtarom. S.Ag, mengaku doa dan niatnya terkabut dapat nomor urut 2 untuk Paslon Alfedri- Husni yang lolos maju dalam Pilkada Siak.

Menurut politisi PKB yang juga anggota DPRD Siak ini, nomor 2 adalah nomor yang sangat di tunggu - tunggunya, karena sebelumnya, nomor ini diharapkan membawa keberuntungan untuk memenangkan pasangan calon di Pilkada mendatang.

" Semangat, semangat, sah, sah," teriak Muhtarom dikumandangnya di depan para pendukung Paslon Alfedri- Husni dalam acara pertemuan beberapa Partai Pendukung dengan Kandidat yang akan berlaga di Pilkada mendatang di kantor koalisi Siak Maju, bertempat di Kualian Siak, Kamis (24/9/2020) kemarin.

"Kita semua wajib bersyukur kepada Allah SWT dengan mendapatkan nomor urut 2 ini," tambah Muhtarom.

Menurutnya, dihati kita masing-masing kemarin, terutama saya pribadi, mengharapkan nomor urut 2 untuk pasangan ini. Artinya doa kita semua telah dijawab dan di kabulkan Allah SWT.

"Kedepannya, tinggal lagi bagaimana cara kita meraih suara masyarakat untuk mendukung pasangan ini, sampai di lantik untuk masa jabatan 2021-2026. Apapun ceritanya pasangan ini harus menang. Hari ini kita bukan partai, tapi koalisi," kata Muhtarom semangat.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dan juga Ketua Fraksi PKB DPRD Kabupaten Siak ini, menambahkan, partai koalisi sudah membuat komitmen untuk  mengantarkan pasangan Alfedri - Husni Mirza sampai dilantik menjadi Bupati dan Wakil Bupati Siak ke depannya.

"Kami menilai Alfedri - Husni pasangan yang cocok dan layak di dukung," tambah lagi.

"Alfedri adalah sosok yang berbudaya dan agamis. Semasa kepemimpinan Alfedri sebagai bupati, perkembangan Kabupaten Siak semakin baik," tutupnya. [ibrahim]

Terkini